Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
Ivana Putri

Menghitung Jumlah Siswa Berdasarkan Kelas Dalam Excel

Menghitung Jumlah Siswa Berdasarkan Kelas - Menghitung jumlah dalam Excel dapat dilakukan dengan mudah.

Bahkan dalam Excel menghitung jumlah tersebut bisa juga dengan menggunakan kriteria.

Misalnya kita akan menghitung jumlah Siswa berdasarkan Kelas atau jenis kelamin masing - masing.

Kelas atau jenis kelamin tersebutlah yang akan kita jadikan sebagai kriteria pada penghitungan jumlah siswa.


Menghitung Jumlah Siswa Berdasarkan Kelas


Pada artikel ini kita akan melihat bagaimana cara menghitung jumlah siswa berdasarkan Kelas.

Tentu Kelas tersebutlah yang akan kita jadikan sebagai kriteria pada penghitungan jumlah siswa seperti yang sudah disebutkan diatas.

Dalam Excel untuk menghitung jumlah dengan menggunakan kriteria sudah disediakan rumus khusus.

Bahkan rumus yang terkait dengan perhitungan ini dibagi kedalam tiga jenis sesuai dengan jumlah kriterianya.

Jika penghitungan jumlah Siswa tidak menggunakan syarat atau kriteria maka silakan gunakan rumus Excel COUNT.

Selanjutnya jika penghitungan jumlah Siswa tersebut menggunakan satu kriteria saja maka silakan gunakan rumus Excel COUNTIF.

Sedangkan jika penghitungan jumlah Siswa tersebut menggunakan beberapa kriteria maka rumus yang digunakan adalah COUNTIFS.

Karena pada perhitungan jumlah Siswa kali ini yang dijadikan kriteria hanya satu saja yaitu Kelas maka rumus yang akan digunakan adalah COUNTIF.

Untuk contohnya silakan perhatikan gambar berikut ini :


Menghitung Jumlah Siswa Berdasarkan Kelas


Pada contoh tersebut kita sudah menghitung jumlah Siswa berdasarkan Kelas pada kolom B.

Adapun rumus yang digunakan untuk menghitung jumlah siswa kelas 1A adalah sebagai berikut :


=COUNTIF(B4:B8;"1A")


Selanjutnya rumus yang digunakan untuk menghitung jumlah Siswa kelas 1B adalah sebagai berikut :


=COUNTIF(B4:B8;"1B")


Dengan menggunakan dua rumus diatas maka jumlah masing - masing Siswa pada Kelasnya akan otomatis muncul.

Jika ada Siswa dengan nama Kelas yang berubah maka secara otomatis jumlahnyapun akan ikut berubah seperti pada data yang terakhir.

Itulah pembahasan kita kali ini tentang menghitung jumlah siswa dan semoga bermanfaat untuk semua pembaca.

Posting Komentar untuk "Menghitung Jumlah Siswa Berdasarkan Kelas Dalam Excel"

Sponsored by: iklanvideo.io