Fungsi dan Cara Menggunakan Rumus SIN di Excel
Rumus SIN di Excel - Rumus SIN dalam Microsoft Excel ada pada kategori Fungsi Matematika.
Tentu saja rumus SIN ada dalam kelompok yang sama dengan rumus Excel COS dan TAN.
Dalam Excel rumus SIN ini dapat digunakan untuk menghitung SIN atau Sinus sebuah segitiga.
Untuk cara penggunaannya mari kita bahas bersama - sama dalam artikel ini sampai dengan selesai.
Cara Menggunakan Rumus SIN di Excel
Dalam trigonometri dikenal tiga buah rumus yaitu SIN, COS dan TAN yang tentu saja cukup populer dalam penggunannya.
Sebenarnya cara menghitung SIN, COS dan TAN tersebut akan jauh lebih mudah jika dilakukan dalam Microsoft Excel.
Karena Excel sudah menyediakan rumus khusus untuk menghitung tiga kebutuhan tersebut yaitu rumus SIN, COS dan TAN.
Baca Juga : Fungsi dan Cara Menggunakan Rumus TAN Dalam Microsoft Excel
Dalam artikel ini yang akan kita bahas adalah care menggunakan rumus SIN dan untuk rumus COS serta TAN saya sudah bahas dalam artikel sebelumnya.
SIN atau Sinus dalam Trigonometri merupakan perbandingan panjang suatu segitiga antara sisi depan sudut dengan sisi miring pada segititiga tersebut.
Syntax Dasar dan Argumen Rumus SIN
Sebelum membahas contoh penghitungan rumus SIN mari kita bahas syntax serta argumennya terlebih dahulu.
Adapun syntax dari rumus SIN adalah sebagai berikut :
=SIN(number)
Argumen number tersebut akan diisi dengan angka yang akan kita hitung SIN atau Sinusnya.
Angka tersebut harus dalam bentuk angka radian dan jika angkanya bukan dalam bentuk radian kita harus konversi terlebih dahulu.
Contoh Rumus SIN Excel
Selanjutnya mari kita bahas contoh penggunaan rumus SIN untuk menghitung Sinus.
Silahkan perhatikan gambar berikut ini :
Dalam contoh diatas sudah ada 4 penghitungan Sinus yang menggunakan rumus SIN.
Dari empat contoh tersebut dua contoh angkanya sudah dalam bentuk radian dan dua diantaranya belum menjadi angka radian dan ini artinya kita harus konversi terlebih dahulu.
Contoh yang pertama kita akan hitung Sinus dari angka 2 dengan rumus SIN dan angka ini saya asumsikan sudah dalam bentuk radian.
Adapun rumus yang digunakan pada Cell B4 adalah sebagai berikut :
=SIN(A4)
Hasil dari rumus tersebut diatas angka Sinusnya adalah 0,909 sesuai dengan contoh gambar diatas.
Selanjutnya contoh yang kedua kita akan menghitung Sinus dengan rumus SIN dari angka 45 dan saya asumsikan angka ini belum dikonversi kedalam angka radian.
Adapaun rumus yang digunakan pada Cell B6 pada contoh yang kedua adalah sebagai berikut :
=SIN(RADIANS(A6))
Hasil dari rumus SIN untuk menghitung Sinus dari angka 45 tersebut adalah 0,707 seperti yang terlihat dalam contoh gambar diatas.
Untuk konversi dari angka derajat kedalam radian jika dilakukan pada Excel sangat mudah sekali karena Excel sudah menyediakan rumus khusus yaitu RADIANS.
Jadi, jika angka yang akan kita hitung Sinus atau SIN dan belum dikonversi kedalam radian maka kita tinggal memasukan rumus RADIAN kedalam rumus SIN seperti pada contoh diatas.
Dari pembahasan diatas terlihat bahwa menghitung Sinus atau SIN dalam Excel sangat mudah untuk dilakukan.
Itulah pembahasan kita kali ini tentang cara menggunakan rumus SIN di Excel dan semoga artikel ini bermanfaat untuk semua pembaca.
Posting Komentar untuk "Fungsi dan Cara Menggunakan Rumus SIN di Excel"