Cara Mengubah Isi Tabel Dari Kolom Ke Baris Dengan Rumus Excel
Mengubah Tabel Baris ke Kolom - Jika sedang mengolah tabel dan ingin mengubah dari kolom ke baris tentunya bisa dilakukan dengan mudah.
Mengubah isi tabel dari kolom ke baris ini akan menggunakan rumus Excel supaya prosesnya dilakukan secara otomatis bukan manual baris per baris.
Dengan menggunakan cara ini tentu Tabel sumber data akan tetap posisinya seperti semula dan tidak akan diubah sedikitpun.
Karena yang akan kita tampilkan adalah data yang diambil dengan rumus Excel pada posisi Cell atau baris yang berbeda dengan sumber aslinya.
Mengubah Tabel dari Kolom ke Baris Dalam Excel
Pembahasan pertama apakah kita sudah bisa membedakan apa yang dimaksud dengan kolom dan baris dalam Excel ?
Posisi dari kolom dalam Excel adalah garis yang melintang dari atas ke bawah dan ditandai dengan huruf mulai dari A, B, C dan seterusnya.
Sedangkan baris posisinya adalah melintang dari kiri ke kanan dan ditandai dengan angka mulai dari 1, 2, 3, 4 dan seterusnya.
Selanjutnya rumus yang akan kita gunakan untuk mengubah Tabel dari kolom ke baris adalah IFERROR, INDEX, MATCH dan COUNTIF.
Keempat rumus tersebut akan digabungkan menjadi satu dan tentu saja akan diawali dengan rumus IFERROR.
Jika belum memahami cara penggunaan dari masing - masing rumus diatas silahkan pelajari dalam kategorinya masing - masing.
Contoh Mengubah Tabel Dari Kolom ke Baris
Selanjutnya mari kita lihat contoh serta rumus yang akan digunakan untuk mengubah kolom ke baris.
Untuk contohnya silahkan perhatikan gambar berikut ini :
Dalam contoh tersebut sudah ada Tabel Pusat dan nama kantor - kantor cabangnya di masing - masing daerah.
Selanjutnya dari Tabel yang berbentuk kolom tersebut akan kita ubah menjadi baris seperti yang terlihat pada contoh gambar diatas.
Adapun rumus yang digunakan untuk mengubah posisi tabel seperti yang terlihat pada gambar diatas Cell H4 adalah sebagai berikut :
=IFERROR(INDEX($B$4:$E$7;MATCH(G4;$A$4:$A$7;0);COUNTIF(G$4:G4;G4));"")
Selanjutnya silahkan copy dan pastekan rumus tersebut diatas sampai dengan Cell H19.
Hasilnya posisi Tabel akan otomatis berubah seperti yang terlihat dalam gambar diatas kolom H ( Tabel kedua sebelah kanan ).
Point penting dari rumus yang sudah dituliskan diatas adalah pemberian tanda Cell Absolut.
Posisi Cell Absolut harus sama persis seperti yang terlihat pada contoh rumus diatas.
Jika posisi Cell Absolut tersebut salah maka ada kemungkinan hasil rumus tersebut tidak akan sesuai dengan kebutuhan karena ada Cell yang bergeser saat dicopy rumusnya tersebut.
Silahkan ikuti cara dan rumus diatas dan jika dilakukan dengan benar hasilnya akan persisi seperti yang terlihat pada contoh gambar.
Itulah pembahasan kita kali ini tentang cara mengubah isi tabel dari kolom ke baris dalam Excel dan semoga artikel ini bermanfaat untuk semua pembaca.
Posting Komentar untuk "Cara Mengubah Isi Tabel Dari Kolom Ke Baris Dengan Rumus Excel"