Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
Ivana Putri

3 Rumus Excel Untuk Menampilkan Nama Barang Dengan Mudah dan Otomatis

Rumus Excel Untuk Menampilkan Nama Barang - Jika sedang mengolah data barang tentu kita kadang akan mencari atau menampilkan nama barang.

Menampilkan nama barang ini akan menggunakan kode tertentu yang memang terkait dengan barang tersebut.

Konsep menampilkan barang ini sebenarnya berlaku juga untuk konsep lainnya seperti menampilkan harga atau menampilkan jumlah barang.

Dalam artikel ini kita akan bahas rumus apa saja yang dapat digunakan untuk menampilkan nama barang dalam Excel.


Rumus Excel Untuk Menampilkan Nama Barang


Pada dasarnya untuk mencari dan menampilkan nama barang dalam Excel sangat mudah untuk dilakukan.

Karena memang secara rinci Excel sudah memiliki rumus yang fungsinya dapat digunakan untuk kebutuhan tersebut.

Dalam prosesnya memang ada beberapa rumus Excel yang dapat digunakan untuk menampilkan nama barang.

Untuk itu pada artikel ini kita akan bahas kira - kira rumus apa saja yang bisa kita manfaatkan untuk mencari serta menampilkan nama barang dalam Excel.


1. Rumus Excel VLOOKUP


Jika disebut rumus Excel VLOOKUP rasanya hampir semua pengguna Excel akan setujui bahwa rumus ini memang dapat digunakan untuk mencari dan menampilkan nama barang.


Mencari Nama Barang


Bahkan rumus VLOOKUP ini fungsinya juga dapat digunakan untuk menampilkan isi cell lain sesuai dengan kriteria yang diberikan.

Ini artinya rumus VLOOKUP tidak hanya berlaku untuk menampilkan nama barang saja tetapi bisa juga untuk menampilkan harga, kode dan lain sebagainya.


2. Rumus Excel INDEX MATCH


Selanjutnya rumus yang kedua untuk menampilkan nama barang adalah gabungan rumus INDEX serta rumus MATCH.

Jika rumus INDEX dan MATCH ini digabungkan maka fungsinya akan mirip dengan rumus VLOOKUP.

Untuk itulah gabungan kedua rumus ini dapat digunakan untuk mencari serta menampilkan nama barang.

Bahkan ada kelebihan dari gabungan rumus ini dibandingkan dengan VLOOKUP yaitu bisa VLOOKUP ke arah kiri pada Tabel Barang.


3. Rumus Excel IF


Jika disebut rumus IF memang sedikit dipaksakan karena secara fungsi memang rumus ini tidak ada hubungannya dengan menampilkan nama barang.

Tapi jangan salah, jika jumlah barang yang akan ditampilkan tidak terlalu banyak dan tidak ada penambahan kode barang baru maka rumus IF bisa menjadi salah satu rumus untuk menampilkan nama barang.

Dari ketiga rumus diatas silakan tentukan kita akan mencari dan menampilkan nama barang dengan menggunakan rumus apa.

Jika tidak ingin terlalu ribet dan sesuai dengan fungsinya silakan gunakan rumus Excel VLOOKUP.

Itulah pembahasan kita kali ini tentang rumus untuk menampilkan nama barang dan semoga bermanfaat untuk semua pembaca.   

Posting Komentar untuk "3 Rumus Excel Untuk Menampilkan Nama Barang Dengan Mudah dan Otomatis"

Sponsored by: iklanvideo.io